loading...

Musrenbang Kabupaten Pekalongan 2022 Diselenggarakan Secara Hybrid

Kajen, 29 Maret 2021 telah terselenggara Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kabupaten Pekalongan (Musrenbangkab) guna penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2023. Forum ini merupakan media penyampaian arah kebijakan, prioritas pembangunan, serta usulan kegiatan yang telah dilaksanakan melalui proses perencanaan Kabupaten  Pekalongan untuk Tahun 2023.

Musrenbangkab tahun ini tetap diselenggarakan dengan mode hybrid yakni secara langsung (luring) maupun disaksikan secara online (daring) bagi peserta di kewilayahan serta segenap masyarakat umum melalui kanal youtube Pemerintah Kabupaten Pekalongan. Musrenbangkab dihadiri oleh berbagai stakeholder terkait hingga perwakilan dari masyarakat dari masing-masing wilayah di kabupaten Pekalongan.

Acara diawali dengan Laporan Pelaksanaan Musrenbang oleh plt. Kepala Bappeda Litbang Kabupaten Pekalongan, Trisno Suharsanto, S.E., M.Si.

Dasar dari pelaksanaan Musrenbang ini adalah Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 hingga turunannya dalam Perda Kabupaten Pekalongan Nomor 5 Tahun 2021

plt. Kepala Bappeda Litbang kabupaten Pekalongan, Trisno Suharsanto, S.E., M.Si.

Selanjutnya acara dibuka langsung oleh Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq, S.E., M.M. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa pembangunan Kabupaten Pekalongan dilaksanakan sesuai skala prioritas.

Pemkab melaksanakan kegiatan dengan mengedepankan skala prioritas, karena keuangan pemerintah sejak Pandemi Covid-19 cukup memprihatinkan. Sehingga anggaran harus dibagi untuk berbagai program dan kegiatan sesuai skala prioritas.

Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq, S.E., M.M.

Musrenbangkab 2022 kali ini juga tetap mempertimbangkan arah kebijakan pembangunan dari Provinsi Jawa Tengah. Hal ini sebagaimana disampaikan oleh perwakilan Bappeda Provinsi Jawa Tengah.

Musrenbang pada dasarnya menyerap dan menyampaikan usulan dari berbagai pihak, termasuk Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pekalongan. Dalam penyampaian Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan, Hj. Hindun, menitikberatkan inputing pokok-pokok pikir dewan yang telah terakomodir melalui Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD).

Kami dari DPRD mendukung penuh visi misi Bupati Pekalongan sejahtera adil merata dan berbudaya gotong-royong. Adapun pokok pikir DPRD sudah diinputkan melalui Sistem Informasi Pemerintah Daerah (SIPD). Pokok pikir DPRD terbagi dalam beberapa kegiatan dari masing-masing fraksi yang jumlahnya 1240 pokir.

Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan, Hj. Hindun

Paparan selanjutnya disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Pekalongan, M. Yulian Akbar, S.Sos., M.Si. Dalam paparanya Sekda Kabupaten Pekalongan menyampaikan bahwa rangkaian musrenbang telah dilaksanakan melalui berbagai proses dari lingkup terkecil yakni di desa dan kelurahan. Beliau menyampaikan juga terkait dengan kondisi Kabupaten Pekalongan tahun berjalan melalui berbagai indikator salah satunya terkait Indeks Pembangunan Manusia (IPM) yang cenderung naik setiap tahunnya.

Sebagai puncak dari rangkaian pelaksanaan Musrenbang, pada hari kita selenggarakan Musrenbang Kabupaten sebagai sarana penyelarasan usulan program/kegiatan pembangunan yang direncanakan tahun 2023.

Sekda Kabupaten Pekalongan, M. Yulian Akbar, S.Sos., M.Si.

Penutup rangkaian acara dilakasanakan diskusi dan tanya jawab yang dimoderatori oleh Asisten III Kabupaten Pekalongan, Anis Rosidi, S.Sos., M.Si. Diskusi terselenggara secara dua arah. Secara keseluruhan acara berlangsung dengan lancar.